Luwu Raya

STQH XXIII Tingkat Provinsi Sulsel Diikuti 472 Peserta

×

STQH XXIII Tingkat Provinsi Sulsel Diikuti 472 Peserta

Sebarkan artikel ini

LUWU RAYA, ambar-news.com – Sebanyak 472 peserta Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) XXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Luwu Utara siap berlaga.

Kafilah STQH Kota Makassar menjadi kafilah terbanyak yang mengirim pesertanya, yaitu 24 orang. Sementara tuan rumah, Kabupaten Luwu Utara, mengutus 22 peserta.

Selain Luwu Utara, terdapat 6 kafilah yang juga mengirim 22 peserta, yaitu Barru, Bone, Bulukumba, Enrekang, dan Pinrang. Sementara daerah tetangga, Luwu Timur, mengirim 21 peserta. Disusul Wajo dan Soppeng, masing-masing 21 dan 20 peserta.

Rencananya, seluruh peserta STQH akan tiba di Masamba, Ibu Kota Kabupaten Luwu Utara, pada 11 dan 12 April 2025. Para kafilah ini akan diterima di Aula La Galigo Kantor Bupati.

Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menyambut baik keikutsertaan 472 peserta STQH XXIII yang datang dari seluruh daerah kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.

“Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh peserta yang akan bertanding di STQH kali ini yang diadakan di Kabupaten Luwu Utara,” kata Andi Rahim.

Andi Rahim juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Sulsel atas kepercayaan yang diberikan kepada Luwu Utara selaku tuan rumah penyelenggaraan STQH XXIII.

“Terima kasih kepada Bapak Gubernur atas kepercayaan yang diberikan kepada Luwu Utara sebagai tuan rumah STQH XXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan,” ucap dia.

Ucapan yang sama ia juga sampaikan kepada seluruh panitia dan masyarakat Sulsel, para kafilah, dan terkhusus kepada masyarakat Luwu Utara yang ikhlas ikut menyukseskan penyelenggaraan STQH XXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

“Semoga kegiatan STQH XXIII tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Luwu Utara dapat berlangsung dengan baik, dan melahirkan generasi-generasi qur’ani di masa-masa yang akan datang,” pungkasnya.

Untuk diketahui, jumlah Peserta STQH XXIII Sulsel dari masing-masing daerah: (1) Bantaeng 19 peserta; (2) Barru 22 peserta; (3) Bone 22 peserta; (4) Bulukumba 22 peserta; (5) Enrekang 22 peserta; (6) Gowa 19 peserta; (7) Jeneponto 18 peserta; (8) Luwu 16 peserta; (9) Luwu Timur 21 peserta; (10) Luwu Utara 22 peserta; (11) Makassar 23 peserta; (12) Maros 19 peserta; (13) Palopo 17 peserta; (14) Pangkep 21 peserta; (15) Parepare 17 peserta; (16) Pinrang 22 peserta; (17) Selayar 17 peserta; (18) Sidrap 17 peserta; (19) Sinjai 19 peserta; (20) Soppeng 20 peserta;  (21) Takalar 12 peserta; (22) Tana Toraja 14 peserta; (23) Toraja Utara 10 peserta; (24) Wajo 21 peserta; (25) LPTQ Sulsel 15 peserta. Total peserta STQH XXIII 472 peserta. 

*** Benny/Yustus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *